Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning (PjBL)Dalam Meningkatkan Partisipasi Aktif Siswa Dalam Permainan Bola Basket
Keywords:
basket, project based learning (PjBL), Partisipasi AktifAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi aktif siswa dalam permainan bola basket di kelas X SMAN 16 Makassar melalui penerapan model pembelajaran PjBL dalam dua siklus tindakan kelas. Dengan tujuan utama memperbaiki efektivitas pembelajaran dan meningkatkan partisipasi aktif siswa, metode ini melibatkan siswa dalam kerja kelompok guna mencapai tujuan bersama dalam meningkatkan keterampilan teknis. Melalui dua siklus, yang melibatkan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi, instrumen pengumpulan data mencakup observasi langsung, dan lembar penilaian keterampilan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dalam partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran yang tercermin dalam peningkatan nilai rata-rata, partisipasi aktif, dan persepsi positif terhadap pembelajaran. Hasil penelitian ini memberikan kontribusi berharga terhadap pemahaman efektivitas model pembelajaran PjBL dalam konteks pembelajaran olahraga di sekolah menengah, khususnya dalam meningkatkan keterampilan teknis dalam bola basket. Implikasi penelitian ini dapat mendukung pengembangan strategi pembelajaran yang lebih interaktif dan partisipatif di bidang pendidikan olahraga.
References
Hasja, N. F. B., Hamka, L., & Rahman, S. (2023). Peningkatan Partisipasi Aktif Siswa dalam Pembelajaran IPA dengan Menggunakan Metode Collaborative Learning. Jurnal Pemikiran Dan Pengembangan Pembelajaran, 5(3), 667-675.
Muafiah, A. F. (2019). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Project Based Learning (PJBL) pada Materi Keanekaragaman Hayati Siswa Kelas X SMA Negeri 3 Pangkep. Skripsi, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Mylsidayu, A. (2022). Psikologi olahraga. Bumi Aksara.
Pertiwi, A. D., Nurfatimah, S. A., & Hasna, S. (2022). Menerapkan metode pembelajaran berorientasi student centered menuju masa transisi kurikulum merdeka. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(2), 8839-8848.
Prasetyo, F. (2019, October). Pentingnya Model Project Based Learning Terhadap Pemahaman Konsep di IPS. In Prosiding Seminar Nasional Pendidikan (Vol. 1, pp. 818-822).
Suciani, T., Lasmanawati, E., & Rahmawati, Y. (2018). Pemahaman model pembelajaran sebagai kesiapan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) mahasiswa program studi pendidikan tata boga. Media Pendidikan, Gizi, Dan Kuliner, 7(1).292-299.
Syaparuddin, S., Meldianus, M., & Elihami, E. (2020). Strategi pembelajaran aktif dalam meningkatkan motivasi belajar pkn peserta didik. Mahaguru: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 1(1), 30-41.
Titu, M. A. (2015). Penerapan model pembelajaran project based learning (PjBL) untuk meningkatkan kreativitas siswa pada materi konsep masalah ekonomi. In Prosiding Seminar Nasional (Vol. 9, pp. 176-186).
Trianto. (2014). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif, Progresif dan Kontekstual. Jakarta: Prenadamedia Group.
