Upaya Meningkatkan Penguasaan Gerak Dasar Lompat dan Loncat melalui Pendekatan Bermain dan Media Bantu pada Siswa Kelas V SD Inpres Kapasa Raya Kota Makassar
Keywords:
Pendekatan bermain, Media Bantu, Minat Belajar, keaktifan siswaAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan penguasaan gerak dasar lompat dan loncat melalui pendekatan bermain dan media bantu pada siswa kelas V Inpres Kapasa Raya kota makassar tahun Pelajaran 2023/2024. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, dengan tiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas V SD Inpres Kapasa Raya kota makassar tahun Pelajaran 2023/2024 yang berjumlah 31 siswa. Sumber data berasal dari guru dan siswa. Teknik pengumpulan data adalah dengan observasi dan wawancara. Validitas data menggunakan teknik triangulasi metode. Analisis data menggunakan teknik analisis statistik deskriptif komparatif dan analisis kritis. Prosedur penelitian adalah model spiral yang saling berkaitan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui pendekatan bermain dan media bantu dapat meningkatkan minat, keaktifan, dan penguasaan gerak dasar lompat dan loncat siswa dari pratindakan ke siklus I dan dari siklus I ke siklus II. Proses pembelajaran pada pratindakan belum menggunakan pendekatan bermain dan media bantu sehingga minat, keaktifan, dan penguasaan gerak dasar lompat dan loncat siswa rendah. Peningkatan terjadi pada siklus I. Minat, keaktifan, dan penguasaan gerak dasar lompat dan loncat siswa meningkat walaupun belum optimal. Pelaksanaan siklus II menyebabkan minat, keaktifan, dan penguasaan gerak dasar lompat dan loncat siswa meningkat menjadi tinggi sehingga bisa mendukung suatu pembelajaran yang berkualitas. Simpulan penelitian ini adalah melalui pendekatan bermain dan media bantu meningkatkan minat, keaktifan, dan penguasaan gerak dasar lompat dan loncat siswa Kelas V SD Inpres Kapasa Raya kota Makassar.
References
Arsyad. (2012). Media dan Alat Bantu Pembelajaran. Jakarta: CV Mandiri
Dadang Heryana, Giri Verianti. (2015). Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan untuk Siswa SD-MI Kelas V. Jakarta: Aneka Ilmu.
Gafur Abdul. (1994). Olahraga Gerak dan Program Latihan dan Akademik, Jakarta: Persindo.
http://binoracom.wordpress.com/2015/08/21/lompat-dan-loncat/
http://ramliunmul.blogspot.com/2017/10/konsep-dasar-gerak.html?zx=8daff32c8ac6b69b
PEPASI. (1996). Pedoman Lomba Atletik seri Lompat dan Loncat. Jakarta: PEPASI.
Pontjopoetro Soetoto. (2014). Psikologis Pendidikan. Bandung: PT Rosda Karya.
Soegardo, Harahap. (2016). Pengetahuan Olahraga. Jakarta: CV Baru
Susilana. (2016). Pendidikan Jasmani untuk Sekolah Dasar Kelas 5. Jakarta: Erlangga.
Usman Basyirudin. (2014). Materi Pokok Dasar-Dasar Atletik. Jakarta: Universitas Terbuka
