Penerapan Model Pembelajaran Cooperatif Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Passing Pada Siswa kelas VII UPT SMP Negeri 1 Pangkajene Dalam Materi Permainan Bola Basket
Keywords:
Passing, Cooperatif Learning, Hasil AktivitasAbstract
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan perencanaan, tindakan, observasi, refleksi, melalui metode pembelajaran Cooperatif Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Passing Pada Siswa kelas VII UPT SMP Negeri 1 Pangkajene Dalam Materi Permainan Bola Basket. Penelitian ini diadakan sebanyak 4 kali pertemuan masing-masing siklus I dan II yang dirancangka penelitian ini adalah kemampuan passing chest pass, overhead pass, dan bounce pass dalam permainan bola basket. Sumber data dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII UPT SMP Negeri 1 Pangkajene yang berjumlah 40 siswa. Pengumpulan data kemampuan dilakukan melalui observasi dengan langkah-langkah yang terdiri dari Siklus II, yang dilaksanakan berdasarkan hasil pelaksanaan Siklus I. Inti dari Siklus II adalah perbaikan terhadap Siklus I, data yang terkumpul di analisis secara kualitatif dengan menggunakan analisis interaktif, suatu teknik analisis yang terdiri dari tiga kegiatan saling terkait: reduksi data, paparan (display) data, dan penarikan kesimpulan kualitatif dengan menggunakan analisis interaktif, suatu teknik analisis yang terdiri dari tiga kegiatan saling terkait: reduksi data, paparan (display) data, dan penarikan kesimpulan. Hasil analisis kualitatif data hasil aktivitas Siswa kelas VII UPT SMP Negeri 1 Pangkajene dalam melakukan kemampuan passing chest pass, overhead pass, dan bounce pass dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif learning secara efektif mengalami peningkatan yang cukup berarti. Hal tersebut ditunjukkan dari hasil siklus II terdapat 14 siswa (34.1%) dalam skala (sanga baik), 20 siswa (48.8%) dalam skala (baik) serta 7 siswa (17%) dalam skala (Sedang). Nilai ketuntasan kelas yang didapat pada akhir siklus adalah 82.3 dalam skala (Tinggi) dan memenuhi syarat ketuntasan dalam kelas.
References
Hasibuan, J. J., & Moedjiono. 2012. Proses belajar mengajar. Penerbit PT. Remaja Rosdakarya, Bandung.
Huda M., 2016. Cooperative Learning, Penerbit Pustaka Pelajar, Yogyakarta.
Husdarta dan Yudha. 2010. Perkembangan peserta didik. Penerbit Departemen Pendidikan Nasional, Jakarta.
Paizaluddin & Ermalinda. 2014. Penelitian tindakan kelas. Bandung: Alfabeta. Purwanto. 2014. Evaluasi hasil belajar. Penerbit Pustaka Pelajar, Yogyakarta.
